Agar-agar Pop Ice Strawberrry untuk Suguhan Arisan


Agar-agar Pop Ice Strawberry jadi pilihan saya untuk suguhan menu arisan karena rasanya yang segar. Warna pink yang ceria membuat agar-agar ini tampil semakin menarik dan menggoda untuk dicicipi. Anak-anak pasti suka. Lho, katanya ini untuk acara arisan ibu-ibu? Namanya emak sayang anak, biasanya begitu disuguhi agar-agar, kebanyakan tidak langsung dimakan melainkan menyimpannya untuk dibawa pulang.

Oia, untuka acara arisan yang berlangsung tanggal 6 Januari kemarin, saya membuat nasi kuning box. Selain itu, saya juga membuat sendiri suguhan martabak mie, agar-agar Pop Ice Strawberry, dan banana nugget.

Alasan lain saya menggunakan serbuk minuman instan merk Pop Ice adalah karena kepraktisannya. Tidak perlu lagi menembahkan gula pasir atau susu bubuk. Satu sachet Pop Ice sudah lengkap isinya dengan gula dan campuran susu yang membuat rasanya menjadi manis.

Yuk, kita mulai simak bahan dan cara membuat agar-agar Pop Ice Strawberry...

Bahan:
  • 3 bungkus agar-agar warna merah
  • 12 bungkus Pop Ice rasa strawberry
  • cup untuk agar-agar
  • air matang 3 x 900 ml
Bahan agar-agar Pop Ice Strawberry
Cara membuat:
  1. Campurkan agar-agar, air matang, dan Pop Ice. Aduk rata. 
  2. Masak sampai mendidih. Aduk sebentar. Matikan api.
  3. Memasak agar-agar
  4. Tuang agar-agar ke dalam cup plastik. 
  5. Simpan di lemari es sampai membeku.
  6. Sajikan dingin.
Agar-agar hampir membeku

Nah, gimana... kelihatan enak bukan? Ini beneran enak lho! Selamat mencoba ^_^

3 comments

Yuk, beri tanggapan dengan bahasa yang sopan dan tidak meninggalkan link hidup di kolom komentar. Terima kasih ^_^