Oseng Buncis Bumbu Rendang



Resep kelima dar i#30hariberbagiresep kali ini adalah resep praktis saat ditinggal mudik si Bibik waktu Lebaran kemarin. Oseng buncis bumbu rendang sempat saya ceritakan juga di postingan ini

Terdorong keinginan untuk makan sayuran hijau setelah menikmati hidangan Lebaran yang serba gurih dan bersantan, saya iseng-iseng membuat oseng buncis dicampur sisa rendang Lebaran. Variasi menu yang lezat! Coba, yuk!

Oseng Buncis Bumbu Rendang

Bahan:
  • 4 potong rendang, suwir-suwir. Bumbu rendang juga dipakai.
  • 200 gr buncis, iris memanjang
  • 4 butir bawang merah, iris kasar
  • 2 butir bawang putih, iris kasar
  • 1 buah cabe, iris tipis
  • minyak untuk menumis
  • air matang secukupnya
  • garam secukupnya (bila perlu, karena nanti menggunakan bumbu rendang)
  • bawang goreng siap pakai
Cara membuat:
  1. Tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai sampai harum.
  2. Masukkan buncis, aduk rata.
  3. Tambahkan sedikit air, miasak hingga buncis matang.
  4. Masukkan irisan rendang beserta bumbunya. Aduk rata.
  5. Angkat. Taburi dengan bawang goreng. Sajikan hangat.

7 comments

  1. Sepertinya memang lezat nih Mak..
    Terima kasih sudah berbagi. :)

    ReplyDelete
  2. Pengen nyobain juga ah... simpel kayaknya nih

    Selamat Idul Fitri 1435H, maaf lahir batin ya Mak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Simpel beneran lho, hehe.
      Maaf lahir batin juga, Mak Reni :*

      Delete
  3. tampilannya bikin ngiler dan rasanya pasti enak bingits *elap iler* :D

    ReplyDelete

Yuk, beri tanggapan dengan bahasa yang sopan dan tidak meninggalkan link hidup di kolom komentar. Terima kasih ^_^